7 Tips Memilih dan Membeli Powerbank yang Terbaik Berkualitas

Powerbank sekarang ini menjadi kebutuhan wajib bagi para pengguna smartphone, terutama bagi yang sering menggunakan smartphone diluar ruangan yang tidak mempunyai saluran listrik. Keberadaan powerbank ini sangat membantu para pengguna smartphone, hal ini dikarenakan powerbank sangat membantu mengisi daya baterai yang sudah habis. Adapun fungsi utama dari powerbank ini memang untuk digunakan sebagai charger tanpa listrik karena powerbank dibuat untuk bisa menyimpan daya listrik dengan kapasitas tertentu.

7 Tips Memilih dan Membeli Powerbank yang Terbaik Berkualitas, Powerbank mi asus

Powerbank saat ini sudah banyak tersedia diberbagai counter penjual handphone ataupun barang elektronik. Harga powerbank murah juga tidak sedikit, bahkan banyak yang menjual powerbank dengan harga dibawah 100 ribu rupiah. Powerbank dengan harga murah ini memang sangat menggiurkan namun tidak semua powerbank yang murah mempunyai daya yang sesuai dengan yang tertera pada kemasannya. Kebanyakan powerbank dengan harga yang murah tidak mampu memenuhi kebutuhan daya smartphone Anda. Oleh karena itu, dalam memilih powerbank harus memperhatikan banyak hal.

Bagi Anda yang sedang mencari powerbank yang bagus, berikut ini beberapa tips yang bisa dilakukan untuk mendapatkan powerbank dengan kualitas yang bagus dan sesuai dengan kebutuhan:

1. Perhatikan kapasitas dan jumlah charge maksimal

Dalam memilih powerbank, hal pertama yang harus diperhatikan adalah kapasitas powerbank. Kapasitas ini biasanya tertera pada label pembungkus. Selain pada pembungkus, pada powerbank juga tertera kapasitasnya. Kapasitas ini menunjukkan seberapa besar daya yang bisa disalurkan powerbank untuk mencharge smartphone. Pada umumnya, kapasitas dari powerbank yang paling kecil adalah 2100 mAh. Dengan kapasitas ini, Anda bisa mengisi daya 1 kali sampai penuh smartphone Anda.

Namun sayangnya, banyak powerbank yang mempunyai kapasitas yang lebih sedikit dibandingkan yang tertera pada label. Hal ini tentunya membuat Anda merasa kesal dan kecewa. Oleh karena itu, dalam memilih powerbank pastikan jika kapasitas yang tertera tidak jauh berbeda pada powerbanknya. Anda perlu memilih powerbank dengan kapasitas yang besar untuk mengurangi risiko ini.

2. Lihat kelengkapan asesoris powerbank

Untuk meyakinkan powerbank yang Anda beli merupakan powerbank yang berkualitas bagus, maka Anda bisa cek dari asesoris yang ada pada powerbank. Biasanya powerbank biasa yang kurang bagus hanya menyediakan satu konektor untuk charger dan untuk digunakan. Untuk powerbank yang berkualitas bagus biasanya konektor yang diberikan lebih dari satu. Selain itu, bentuk dari konektornya juga beragam.

Asesoris pada powerbank yang bagus dan berkualitas bagus juga dilengkapi dengan asesoris berupa tempat untuk menyimpan powerbank jika tidak digunakan. Selain itu, masih ada beberapa asesoris bawaan lainnya yang bisa memuaskan para pengguna. Oleh karena itu, jika membeli powerbank, pastikan jika Anda mendapatkan semua asesoris yang lengkap.

3. Perhatikan fitur yang ada dalam powerbank

Hal yang terpenting dalam memilih powerbank adalah memperhatikan fitur yang diberikan powerbank. Untuk powerbank yang berkualitas bagus biasanya sudah dilengkapi dengan fitur overcahrging protection, high temperatur dan short circuit. Ketiga fitur ini jika dimiliki oleh powerbank, maka powerbank tersebut termasuk powerbank yang bagus dan mempunyai kualitas yang bagus.

Dengan fitur overcarging protection, maka Anda tidak perlu khawatir jika lupa melakukan charge dengan powerbank. Hal ini dikarenakan jika smartphone sudah penuh maka secara otomatis powerbank akan mematikan aliran listrik terhadap Hp. Sedangkan fitur high temperatur merupakan fitur dimana powerbank bisa mengontrol panas pada hp agar tidak mudah rusak. Fitur circuit short merupakan fitur untuk pencegahan korsleting pada Jap dan powerbank.

4. Perhatikan tegangan keluaran powerbank

Agar Anda tidak salah dalam memilih powerbank maka Anda harus memperhatikan tegangan keluaran yang ada pada powerbank. Tegangan keluaran atau output pada powerbank sangat berfungsi untuk memindahkan daya dari powerbank ke hp. Dengan output yang bagus, maka proses pengisian daya pada hp juga akan semakin bagus dan membuat hp serta powerbank menjadi lebih awet.
Tegangan keluaran yang bagus untuk ukuran sebuah powerbank adalah 1 ampere atau 2 ampere. Jika tegangan yang digunakan lebih dari ini, maka bisa berisiko merusak baterai sekaligus hp yang diisi dayanya. Selain itu, tegangan keluaran yang tidak pas bisa membuat hp menjadi rusak secara permanen. Dalam memilih powerbank sebaiknya ketika akan digunakan menggunakan konektor asli dari hp.

5. Pastikan ada garansi minimal 1 tahun

Membeli barang saat ini pasti hal yang menjadi pertimbangan salah satunya yaitu garansi. Powerbank yang memiliki garansi sudah bisa dipastikan jika powerbank tersebut merupakan powerbank dengan kualitas yang bagus. Pada umumnya powerbank yang mempunyai kualitas bagus akan diberikan minimal 1 bulan garansi toko. Yang lebih menariknya powerbank yang bagus memberikan garansi sampai 2 tahun.

Dengan garansi yang lama ini membuktikan bahwa kualitas dari powerbank yang dibeli memang tidak mengecewakan. Garansi ini menjamin bahwa powerbank yang dibeli merupakan powerbank yang bagus dan bisa tahan lama. Selain itu, garansi ini digunakan jika powerbank yang Anda miliki mengalami kerusakan.

6. Harga bisa menjadi pertimbangan

Powerbank murah memang sangatlah banyak, namun tidak semua powerbank dengan harga yang murah merupakan powerbank yang asli dan mempunyai kualitas yang bagus. Sebaliknya dengan harga yang murah, maka kualitasnya kurang bagus. Harga ini memang sangat mempengaruhi kualitas dari powerbank yang dibeli, dimana semakin mahal harga powerbank maka kualitasnya akan semakin bagus.
Harga dari powerbank yang bagus rata-rata yaitu 200 ribu rupiah keatas. Jika ingin mendapatkan powerbank yang bagus, maka Anda perlu menyiapkan uang yang lebih untuk membeli powerbank. Agar Anda tidak tertipu dengan harga yang ditawarkan, maka sebaiknya Anda perlu teliti dalam segala hal pada saat pembelian powerbank.

7. Lihat cell yang digunakan pada powerbank

Hal terakhir yang perlu diperhatikan dalam membeli powerbank adalah memperhatikan cell yang digunakan. Cell ini merupakan bagian yang sangat penting dalam sebuah powerbank, dapat dikatakan bahwa cell merupakan jantung dari powerbank. Dengan cell yang berkualitas bagus maka powerbank akan lebih hemat dan tidak muda rusak. Jika cell yang digunakan kurang bagus, maka powerbank akan jauh lebih cepat mengalami kerusakan.

Cell yang bagus untuk powerbank adalah cell buatan Jepang atau cell A Jepang. Powerbank yang menggunakan cell ini maka dijamin kualitas dari powerbanknya sangat bagus. Untuk mendapatkan powerbank yang bagus, maka Anda perlu cek cell yang disematkan didalam powerbank ini. Selain itu, Anda bisa langsung cek setelah pembelian agar Anda tidak kecewa dalam membeli powerbank.

Memilih powerbank terbaik memang tidaklah mudah, ada banyak hal yang diperlukan untuk diperhatikan. Kebanyakan orang hanya ingin mendapatkan powerbank dengan harga yang murah saja namun tidak memperhatikan kualitasnya. Dengan membeli powerbank yang harganya murah justru bukan menghemat pengeluaran namun akan menambah pengeluaran. Hal ini dikarenakan powerbank dengan harga yang murah justru akan cepat rusak dan membuat Anda harus sering mengeluarkan uang untuk membeli yang baru. Jadi, pastikan jika powerbank yang akan dibeli berkualitas agar dapat tahan lama dan tidak mudah rusak.
Diberdayakan oleh Blogger.